8 Definisi Administrasi Perkantoran Menurut Para Ahli


1. Menurut Institute of Administrative Management

Administrasi Perkantoran Menurut Institute of Administrative Management adalah salah satu cabang ilmu manajemen yang berfokus di layanan utnu bisa memperoleh,  mencatat dan menganalisis segala informasi baik itu merencanakan maupun mengorganisasikannya yang berguna dalam mengamankan suatu aset organisasi serta mempromosikan layanan administratif tersebut secara sendiri dalam mencapai tujuan organisasi.


2. Menurut Wikipedia

Administrasi Perkantoran adalah bagian dari manajemen yang memberikan informasi layanan bidang administrasi yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan secara efektif dan memberi dampak kelancaran pada bidang lainnya.


3. Menurut WH Evans (1963)

Administrasi perkantoran adalah fungsi yang berkaitan dengan manajemen dan mengarahkan semua tahapan operasi perusahaan tentang penggunaan informasi, memori, dan komunikasi organisasi.


4. Menurut George Terry

Administrasi perkantoran merupakan suatu perencanaan, pengendalian serta pengorganisasian pekerjaan pada sebuah perkantoran dan juga menjadi penggerak kepada mereka yang menjalankannya supaya tujuan yang telah/sudah ditetapkan itu bisa/dapat tercapai.


5. Menurut Edwin Robinson dan William Leffingwell

Administrasi perkantoran merupakan suatu turunan dari ilmu serta seni manajemen yang berhubungan dengan operasional tugas kantor dengan secara tepat.


6. Menurut Suparjati

Administrasi perkantoran ialah suatu proses kerja sama di dalam lingkup kantor dalam mencapai tujuan yang sudah disepakati bersama dengan melakukan fungsi manajemen.


7. Menurut Arthur Granger

Administrasi perkantoran memiliki fungsi untuk melaksanakan komunikasi pekerjaan kantor dengan tepat serta juga tata pelayanan kegiatan atau aktivitas dokumentasi.


8. Menurut William Spriegel dan Ernest Daview

Administrasi perkantoran merupakan suatu pemberian yang tertuju pada seluruh aktivitas/kegiatan operasional seperti transportasi,  pengelolaan gudang, manufacturing, produksi, serta marketing.